Featured Video

Senin, 23 April 2012

DEBUT SUHATMAN BERAKHIR MANIS


De­but caretaker Pelatih Kepala Semen Padang, Suhatman Imam berakhir manis. Keme­nangan penting dilahirkan anak asuhnya atas tuan ru­mah Perak FC di Stadion Pe­rak Ipoh, Malaysia, Minggu (22/4), 0-2. Kendati pertan­dingan ini cuma bertajuk laga persa­habatan, Elie Aiboy Cs tampil serius dengan kekuatan penuh.

David Ngan Pagbe yang belum bisa bergabung di Indonesia untuk membela Semen Padang, tampil kokoh di lini belakang. Hanya Tommy Rifka yang tak terlihat daristarting eleven langganan pelatih sebelumnya, Nil Maizar.
Sejak menit-menit awal Abdul Rahman menggempur  barisan pertahanan Perak FA. Edward Wilson dan Hengky Ardiles secara bergantian melakukan umpan terukur ke pemain lainya.
Gol Semen Padang dicetak oleh Ferdinand Sinaga di menit ke 10. Jebolan Timnas U-23 Sea Games 2011ini memasukkan bola ke gawang Perak yang dijaga oleh Khairul Amri setelah mendapat umpan dari Eduard Wilson Junior.
Serangan sporadis Semen Pa­dang membuahkan hasil dimenit ke-10 . Ferdinand Sinaga yang lepas dari pengawalan pemain belakang Perak FA langsung mela­kukan solorun dan melepaskan tendangan keras yang terukur, bola yang mengarah kesisi kanan gawang Gawang Perak FA tidak mampu di jangkau oleh  Khairul Amry penjaga gawang Perak FA. 1-0 untuk keunggulan Semen Padang.
Walaupun sudah unggul, Ed­ward Wilson dan kawan-kawan tidak mengurangi tekanannya. Pada menit ke-30, Semen Padang men­dapat peluang dari tendangan bebas. Sayang, tendangan Edward Wilson masih berada tipis diatas mistar gawang Khairul Amri.
Sementara itu, Perak FA terli­hat hanya sesekali melakukan serangan kedaerah pertahanan Semen Padang. Serangan yang dilakukan Fazrul Kadri  mudah terbaca barisan pertahanan semen Padang yang dikawal  Abdul Rahman.
Alih-alih ingin mengejar keka­lahan, petaka malah terjadi untuk Perak FA. Pada menit-38 tendangan keras yang dilakukan oleh Vendry Ronaldo Mofu dari luar kotak pinalti kembali tidak mampu diantisipasi oleh penjaga gawang Perak FA yang dikawal Khairul Amri.2-0 skor kembali berubah dan bertahan hingga wasit menghentikan pertan­dingan untuk jeda babak pertama.
Di babak kedua Perak FA mencoba keluar menyerang untuk memperkecil ketertinggalan. Tim yang dilatih oleh Norizan Bakar ini mendapat peluang di menit 47 melalui tenda­ngan Ahmad Rizal, namun berkat kecermatan dari Kiper Semen Padang Jandia Eka Putra tenda­ngannya mampu dihalau keluar.
Jandia Eka Putra masuk pada babak kedua menggantikan kiper utama Semen Padang, Syamsidar. Kembali Perak FA mendapat peluang melalui tendangan bebas yang diambil Kubala di menit 55, tetapi tendangannya ini mampu diselamat­kan oleh kiper Semen Padang.
Terlalu asik menyerang, Perak FA mendapat serangan balik melalui aksi Vrendy Mofu. Sayang tendangannya di menit ke 61 masih melebar dari gawang Perak FA. Sampai peluit panjang babak kedua dibunyikan, skor 2-0 masih untuk keunggulan Semen Padang. Selan­jutnya tim yang dilatih oleh Sahat­man Iman akan menjamu Perak FA di kandang klub Semen Padang.
Permainan keras diperlihatkan para pemain Perak FA yang ingin mengejar ketinggalan. Pada menit ke-65 Abdul Rahman sempat terkapar terkena sikutan Kulaba, beruntung para pemain Semen Padang tidak terpancing emosinya sehingga tidak menimbulkan keri­butan yang berarti.
Pertandingan “Laga Seme­nanjung” ini memakai format home dan away. Ajang internasional ini diselenggarakan dalam rangka menjalin hubungan bilateral antara Indonesia dengan Malaysia. (h/mat)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar