Featured Video

Senin, 23 April 2012

Usut Insiden Kostrad Vs Brimob, Pejabat TNI-Polri Gorontalo Rapat Bersama

Jakarta Sejumlah pejabat kepolisian dan TNI di Gorontalo, bertemu untuk membahas insiden bentrok antara anggota Kostrad dan Brimob di Gorontalo, dini hari kemarin. Pertemuan itu bertujuan agar masalah pertikaian tersebut tidak meluas.


"Kapolda, Kapolres, Dandim, Danrem dan POM rapat bersama, bahas insiden tersebut," kata Kadiv Humas Polri Irjen Pol Saud Usman Nasution, saat dihubungi detikcom, Minggu (22/4/2012).

Dari pertemuan tersebut, lanjut Saud, diharapkan dapat mengetahui penyebab bentrokkan tersebut yang terjadi Minggu (22/4) dini hari.

"Pertemuan itu untuk membahas penyebab permasalahannya, selain itu untuk cegah insiden berulang," terang Saud.

Saud berharap agar masalah bentrok tersebut cepat selesai. Polri berjanji akan bersikap tegas dan memberi sanksi bagi anggota yang terbukti bersalah.

"Jelas kita akan tegas bilamana ada anggota yang melanggar hukum," tukasnya.

Pertikaian ini berawal pada Sabtu (21/4) pukul 23.00 Wita. Saat itu anggota Brimob yang sedang patroli melintas di depan kantor PU Limboto. Mereka dilempari botol dan batu oleh sekelompok orang. Akibatnya ada dua orang anggota Brimob yaitu Briptu Sarifudin dan Briptu Asrul terluka di bagian kepala akibat lemparan itu. 

Kepala Dinas Penerangan TNI AD Kol Inf Pandji Suko mengatakan ada 6 anggota Kostrad yang terluka akibat bertikai dengan dengan personel Brimob di Gorontalo.


(rvk/ahy)


http://news.detik.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar