KOMPAS.com/FIKRIA HIDAYAT
Nazril Irham atau akrab disapa Ariel ketika menggelar konferensi pers di Hotel Grand Serela, Bandung, Jawa Barat, Senin (23/7/2012). Ariel hari ini dinyatakan bebas bersyarat dari Rumah Tahanan Klas I Bandung. Dalam konferensi pers, dia hadir bersama personel eks Peterpan dan mengatakan bahwa kelompok musik mereka akan berganti nama. KOMPAS IMAGES/FIKRIA HIDAYAT
Demi mendapatkan nama baru bandnya, Ariel dan eks Peterpan lain mengakui kerap bertengkar. Saat personel eks Peterpan mengunjungi Ariel di rutan Kebon Waru, mereka sering adu mulut soal nama baru untuk band mereka.
"Yang terjadi di dalam band itu kami masih berantem soal nama. Kami ingin nama yang menggambarkan musik Indonesia," kata Ariel.
Sepertinya, nama baru untuk pengganti Peterpan sudah dikantongi. Namun, Ariel belum mau mengungkapkannya. "Di dalam (penjara) itu memang kepikiran nama tapi akan diberi tahu kalau album aslinya keluar nanti bulan Septermber," tukasnya.
Peluncuran nama band pengganti Peterpan sempat tertunda karena Ariel terjerat kasus video asusila. Selama Ariel ditahan, keempat personel eks Peterpan menggunakan nama masing-masing sebagai identitas band mereka.
"Nama akan diganti. Selama ini enggak pakai nama Peterpan, tapi nama masing-masing personel. Itu sebagai tanda kami enggak pakai nama Peterpan lagi," tutur Ariel.
sumber
Tidak ada komentar:
Posting Komentar