KOMPAS.com / Okky Herman Dilaga
Pemain timnas Indonesia U-22, Andik Vermansyah, tak bisa ambil bagian melawan Malaysia U-22, Minggu (9/9/2012).
Andik Vermansah terlihat mengikuti latihan tim nasional Indonesia U-22 arahan Ajie Santoso di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Senayan, Kamis (6/9/2012). Namun, Andik takkan bisa bermain saat "Garuda Muda" bersua Malaysia U-22, karena harus kembali berlatih di Amerika Serikat, Jumat (7/9/2012), untuk berlatih di DC United.
"Aku tak bisa main melawan Malaysia. Besok, aku harus berangkat lagi ke Amerika Serikat untuk berlatih. Doakan semuanya sukses," ucap Andik kepada Kompas.com.
"Sangat kecewa tak bisa main melawan Malaysia U-22. Tapi, ini demi prestasiku, meski hanya latihan saja di sana. Aku akan bekerja keras dan semoga bisa ambil banyak ilmu," lanjutnya.
Mengenai kesempatannya bisa berlatih di salah satu klub "Negeri Paman Sam", Andik merasa gembira. Namun, ada kendala bahasa yang membuat Andik sedikit kesulitan.
"Impianku adalah bermain di luar negeri. Pada mulanya, keluarga kurang mendukung, tapi sekarang demi masa depan akhirnya bisa mendukung. Namun, aku menyesal tak bisa berbahasa Inggris," tandas Andik.
sumber
"Sangat kecewa tak bisa main melawan Malaysia U-22. Tapi, ini demi prestasiku, meski hanya latihan saja di sana. Aku akan bekerja keras dan semoga bisa ambil banyak ilmu," lanjutnya.
Mengenai kesempatannya bisa berlatih di salah satu klub "Negeri Paman Sam", Andik merasa gembira. Namun, ada kendala bahasa yang membuat Andik sedikit kesulitan.
"Impianku adalah bermain di luar negeri. Pada mulanya, keluarga kurang mendukung, tapi sekarang demi masa depan akhirnya bisa mendukung. Namun, aku menyesal tak bisa berbahasa Inggris," tandas Andik.
sumber
Tidak ada komentar:
Posting Komentar