Featured Video

Kamis, 13 Oktober 2011

Satu Menteri PKS Dicopot, Semua akan Mundur dari Kabinet

Jakarta - PKS melakukan rapat koordinasi di Kantor DPP menyikapi reshuffle yang akan dilakukan Presiden SBY. Rapat yang dihadiri oleh Presiden PKS Lutfi Hasan Ishaq itu juga dihadiri oleh petinggi-petinggi PKS.


Rapat dilakukan pada pukul 21.00 WIB hingga dini hari semalam. Rapat itu membahas langkah-langkah apabila ada menteri PKS yang akan direshuffle oleh SBY. Bahkan kabarnya semua menteri PKS akan mundur bila ada satu saja menteri PKS dicopot dari kabinet.

"Kalau ada satu menteri dari PKS yang dicopot, semua menteri PKS akan mundur dari kabinet," ujar sumber detikcom dilingkungan internal PKS, Kamis (13/10/2011).

Menurut sumber tersebut, PKS memiliki kontrak dengan presiden SBY terkait jatah menteri. Ke empat menteri yakni, Menteri Sosial, Menteri Komunikasi dan Informasi, Menteri Pertanian dan Menristek merupakan kader yang memang dipersiapkan untuk menjadi menteri di pos masing-masing.

Sekretaris fraksi PKS Abdul Hakim membenarkan adanya pertemuan tersebut. Namun soal sikap PKS yang akan keluar kabinet bila ada satu menteri saja dicopot, ia membantahnya.

"Memang ada usulan itu. Tapi itu sebatas usulan, bukan keputusan resmi PKS," ujar Abdul Hakim saat dikonfirmasi.

Menurutnya, pertemuan tersebut memang membahas langkah-langkah yang akan diambil oleh partai menyikapi reshuffle yag akan segera diumumkan SBY. "Kita berusaha menghimpun semua masukan dari kader-kader kita, tapi yang jelas itu bukan keputusan resmi. Itu hanya sekedar masukan," imbuhnya.

(her/gun)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar