Featured Video

Jumat, 03 Februari 2012

Dini Hari Tadi, Kursi Banggar Diboyong ke Parung


DANY PERMANA/TRIBUNNEWSPetugas keamanan dan pihak kontraktor memindahkan kursi dari ruang Banggar DPR RI, Senayan, Jakarta, Jumat dini hari (3/2/2012).


JAKARTA,Kursi-kursi impor yang berada di ruang kerja Badan Anggaran (Banggar) DPR diungsikan ke daerah Parung, Bogor Jawa Barat, Kamis (2/2/2012) jelang dini hari. Berdasarkan Iring-iringan mobil boks pengangkut puluhan kursi impor tersebut dibawa ke sebuah gudang di kawasan Parung, tepatnya di KM 42 Parung, Bogor, Jawa Barat.

Di dalam gudang tersebut truk kemudian masuk dan membongkar muatannya. Salah satu sopir yang mengendarai truk itu mengaku, tempat yang dipergunakan untuk meletakkan kursi-kursi impor Banggar itu milik sebuah perusahaan, yaitu PT Decorindo.
"Ya, mas PT Decorindo," kata salah satu supir truk itu di Parung, Jumat (3/2/2012) dini hari.
Suasana gudang tersebut tampak sepi. Gudang itu hanya dijaga oleh beberapa orang yang bersiaga di sebuah pos penjagaan. Lokasi gudang itu sendiri ada tepat di pinggir Jalan Raya Parung-Bogor, KM. 42, Desa Jampang. 
Seperti diberitakan sebelumnya di Kompas.com (Baca: Akhirnya, Kursi Banggar Rp 24 Juta Itu Ditukar), pergantian beberapa barang impor di ruang kerja Badan Anggaran (Banggar) di lantai 2 Gedung Nusantara II DPR akhirnya dilakukan pada Kamis (2/2/2012) menjelang dini hari tadi. (Willy Widianto/Prawira Maulana)http://nasional.kompas.com/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar