Featured Video

Senin, 26 September 2011

Ahsan/Bona Kalah, Indonesia Tanpa Gelar




Getty Images
Tokyo - Satu-satunya wakil Indonesia yang sukses menjejak babak final, Mohammad Ahsan/Bona Septano gagal membawa pulang gelar juara. Menyusul kekalahan dari ganda putra China, Fu Haifeng/Cai Yun.

Di partai puncak yang berakhir Minggu (25/9/2011) sore WIB, Ahsan/Bona yang diunggulkan ditempat keempat tidak kuasa menahan laju unggulan teratas, Fu/Cai sehingga menyerah dua gim langsung.

Pada gim pertama, Ahsan/Bona hanya sanggup mengimbangi permainan lawan di awal saja hingga kedudukan 6-6. Tapi setelah itu wakil "Merah Putih" ini selalu ketinggalan dan kalah 13-21.

Ahsan/Bona menunjukkan perlawanan di gim kedua dan sempat mengejar ketinggalan dan bahkan memimpin sebelum Fu/Cai menyeimbangkan permainan di angka 18-18.

Kedua pasangan terlibat pertarungan sengit di poin-poin berikutnya sehingga memaksakan deuce di skor 21-21. Akan tetapi Fu/Cai mampu merebut dua poin berikutnya untuk menutup laga di gim kedua 23-21.

Kejutan terjadi di nomor tunggal putra di mana pebulutangkis nomor satu dunia, Lee Chong Wei ditaklukkan oleh unggulan empat asal China Chen Long 21-8, 10-21, 19-21.

Setelah ganda Fu/Cai dan Chen Long, China berhasil menambah gelarnya dengan memenangi nomor ganda putri dan tunggal putri.

Pasangan non unggulan, Bao Yixin/Zhong Qianxin mengalahkan ganda Taiwan unggulan kelima, Cheng Wen Hsing/Chien Yu Chin 13-21, 25-23, 21-2.

Sementara Wang Yihan masih dapat menunjukkan kelasnya sebagai yang terbaik di dunia dengan mengalahkan unggulan delapan asal Jerman, Juliane Schenk 21-16, 21-14.

Hanya ganda campuran saja yang tidak berhasil dikuasai oleh Negeri Tirai Bambu itu. Ganda Taiwan Chen Hung Ling/Cheng Wen Hsing sukses menggondol juara usai menundukkan Joachim Fischer Nielsen/Christina Pedersen 21-19, 16-21, 21-15.

( rin / rin ) 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar