VIVAnews - Pusat Vulkanologi dan Mitigasi Bencana Geologi (PVMBG) terus memantau aktivitas Gunung Anak Krakatau. Dalam enam jam terakhir, telah terjadi lebih seribu kali gempa di gunung yang berada di Selat Sunda ini.
Dalam 6 jam terakhir terjadi 1.285 kali gempa.
"Pada tanggal 4 Oktober 2011 ini, sejak pukul 00.00 WIB hingga pukul 06.00 WIB telah terjadi 1.285 gempa. Itu hanya dalam waktu enam jam," kata Kepala PVMBG, Surono kepadaVIVAnews.com.
"Pantauan visual saat tidak tertutup kabut, tidak terlihat asap yang mengkhawatirkan."
Menurut Surono, aktivitas anak krakatau ini belum menunjukkan adanya tanda-tanda penurunan sejak statusnya ditingkatkan menjadi siaga pada Jumat 30 September yang lalu. "Intensitas kegempaan masih sangat tinggi," kata dia.
Dia menambahkan, pada 30 September, dalam satu hari telah terjadi sekitar 6.528 gempa pada Gunung Anak Krakatau. Tanggal 1 Oktober terjadi 6.281 gempa, tanggal 2 terjadi 5.773 gempa, dan pada tanggal 3 September telah terjadi 6.806 kali gempa. "Belum ada tanda penurunan aktivitas Anak Krakatau," kata dia.
Namun demikian, dia meminta masyarakat yang berada di sekitar gunung ini untuk tidak panik. Pemerintah akan terus menginformasikan perkembangan aktivitas Gunung Anak Krakatau ini. "Kita terus melakukan pantauan dari dua titik, di Banten dan Lampung,"kata dia. (umi)
• VIVAnewsDia menambahkan, pada 30 September, dalam satu hari telah terjadi sekitar 6.528 gempa pada Gunung Anak Krakatau. Tanggal 1 Oktober terjadi 6.281 gempa, tanggal 2 terjadi 5.773 gempa, dan pada tanggal 3 September telah terjadi 6.806 kali gempa. "Belum ada tanda penurunan aktivitas Anak Krakatau," kata dia.
Namun demikian, dia meminta masyarakat yang berada di sekitar gunung ini untuk tidak panik. Pemerintah akan terus menginformasikan perkembangan aktivitas Gunung Anak Krakatau ini. "Kita terus melakukan pantauan dari dua titik, di Banten dan Lampung,"kata dia. (umi)
BERITA TERKAIT
- Ancaman Anak Krakatau, Ini Langkah Pemerintah
- Zona Bahaya Anak Krakatau 2 Km
- Minggu, Gunung Anak Krakatau Gempa 4.291 Kali
- Ribuan Kali Gempa, Status Anak Krakatau Siaga
- VIDEO: Ada Isu Meletus, Anak Ranakah Dipantau
Tidak ada komentar:
Posting Komentar