Tak menjabat sebagai wakil presiden, tak mengurangi kesibukan sosok yang enerjik ini. Selain mengurus soal darah di Palang Merah Indonesia (PMI), kini sumando uran awak ini “menjabat” sebagai Duta Besar Pulau Komodo.
Kemampuannya memecah diplomasi dan sebagai seorang saudagar, Jusuf Kalla, dinilai pantas “mempropaganda” berbagai lapisan masyarakat agar mendukun Pulau Komodo di Nusa Tenggara Timur terpilih sebagai salah satu New Seven Wonders of Nature di dunia.
Untuk itu pula, kini Jusuf Kalla sibuk memngumpulkan dan melakukan pertemuan dengan berbagai pihak untuk mengalang dukungan. Misalnya, ia mengadakan pertemuan dengan berbagai pemangku kepentingan, seperti pengusaha, pemilik dan pimpinan media, serta tokoh-tokoh yang peduli pada pelestarian alam di Indonesia.
Pertemuan ini dimaksudkan agar Pulau Komodo bisa meraih suara yang cukup untuk bisa menjadi salah satu New Seven Wonders of Nature di dunia. Sejauh ini sudah ada Seven Wonders (7 keajaiban dunia) ciptaan dunia, sementara komodo masuk kategori ciptaan Tuhan.
“Penentuan apakah Indonesia berhasil atau tidak sangat tergantung pada dukungan suara melalui SMS 9818. Batas waktu penutupan SMS tanggal 11 Nopember 2011,” ujar Jusuf Kalla.
Jusuf Kalla memilai, banyak manfaat yang bisa diambil jika komodo ini menjadi tujuh keajaiban dunia, termasuk, kesejahteraan masyarakat di sekitarnya.
“Saya yakin, setidaknya mengubah Flores, hotel, macam-macam bisa berkembang,” ujarnya.
Dengan demikian, lanjutnya, tidak ada lagi kelaparan di NTT. Sebab, ada pemasukan dari komodo ini. “Tidak ada lagi yang kelaparan di NTT. Seperti di NTB banyak emas tapi masih saja memilih jadi TKI,” katanya.
Menurutnya, keberadaan pulau komodo harus dilindungi. Dukungan ini, bukan untuk membuat rumah yang bagus untuk komodo. “Barang purba, satu-satunya di dunia. Dia tidak mau rumah bagus, tapi yang dibutuhkan bisa hidup seribu tahun lagi,” kata JK mengutip penggalan puisi penyair terkenal Chairil Anwar .
Dia juga mengusulkan agar pulau komodo dikembangkan. “Komodo harus daerah eksklusif. Bayarannya 10 kali lipat dari yang biasa,” tambahnya.
Sementara itu, artis Marcella Zalianti juga bergerak mendukung untuk promosi Pulau Komodo. Marcella turut bangga Pulau Komodo menjadi salah satu tujuh keajaiban dunia.
“Pulau Komodo itu kebanggaan bangsa Indonesia. Kita bakalan bangga kalau punya lokasi seperti film Jurassic Park. Pulau Komodo itu bisa menjadi pulau yang sangat eksotis. Saya berharap pulau Komodo bisa masuk dalam 7 keajaban dunia,” ungkap Marcella saat ditemui di acara One Man Vote for Komodo National Park yang diselenggarakan Mal Ciputra, kawasan Grogol, Jakarta Barat.
Kekasih Ananda Mikola ini yakin jika pulau Komodo bisa meningkatkan pariwisata Indonesia. Untuk itu ia berharap turut serta dukungan dari masyarakat.
“Yang jelas saya sangat mensupport. Saya berharap 200 juta orang Indonesia bisa vote untuk Pulau Komodo dan kita wajib support itu,” urainya.
Ia menambahkan, “saya harap orang Indonesia bisa mencintai keindahan alamnya dan Pulau Komodo bisa menjadi ikon Indonesia, karena di sana alamnya natural banget.”
Kawasan Taman Nasional Komodo dikelola pemerintah Indonesia dan telah diakui UNESCO sebagai situs warisan dunia pada tahun 1986. Kemudian pada tahun 2009 Taman Nasional Komodo dinobatkan menjadi salah satu-satunya wakil Indonesia. (h/naz/berbagai sumber)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar